Inilah 15 Makanan Yang Baik Untuk Pembentukan Massa Otot

02/10/2014 22:35
1. Daging sapi
 
Kontribusi daging sapi terhadap pembentukan otot secara klinis dibuktikan oleh peneliti medis di University of Texas tahun 2007. T Brock Symons dan asosiate memastikan bahwa sintesis protein otot meningkat 51 persen setelah subjek yang disertakan dalam penelitian yang mengkonsumsi sekitar 120 gram sapi tanpa lemak. Sebagai tambahan, pilih daging sapi yang hanya diberi makan rumput. Daging sapi ini kaya akan asam lemak omega-3, asam lemak tak jenuh yang lebih tinggi, dan padat vitamin A dan vitamin E.
 
2. Telur
 
Tidak diragukan lagi bahwa telur memiliki kandungan protein yang cukup tinggi, terutama pada bagian putih telurnya. Kuning telur juga mengandung phosphatidylcholine yang berguna untuk mencegah menumpuknya lemak dan kolesterol di hati (liver). Kuning telur juga kaya akan choline yang dapat meningkatkan fungsi jantung, otak, dan kesehatan membran sel Anda. Satu butir telur kurang lebih mengandung 300 mikrogram kolin dan 315 miligram phosphatidylcholine.
telur utuh menyediakan protein yang baik. Satu butir telur mengandung 6-8 gram protein. Sebutir telur juga kaya akan vitamin, zinc, besi, dan kalsium, membuatnya menjadi salah satu makanan pembentuk otot paling lengkap yang dapat disantap.
 
3. Protein whey
 
Tergolong dalam protein yang diserap tubuh dengan cepat. Protein ini menjadi santapan terbaik usai berolah raga. Mengandung asam amino yang penting untuk membangun dan mempertahankan otot. Bagian terbaik dari protein whey ini adalah nilai biologisnya yang tinggi. Nilai biologis ini adalah ukuran dari efisiensi protein dapat diserap dan digunakan oleh tubuh untuk perkembangan jaringan. Makanan sumber protein hewani ini sebaiknya juga diperkuat dengan zat gizi menyehatkan lainnya, seperti protein nabati, karbohidrat, maupun vitamin den mineral.
 
4. Dada ayam
 
Setiap 100 gram dada ayam mengandung 30 gram protein dengan lemak minimal. Daging dada ayam ini termasuk sumber protein hewani yang tidak terlalu mahal, mudah dimasak, dan dapat disajikan dengan berbagai masakan. Yang pasti, daging ayam dapat membantu membentuk otot.
 
5. Minyak ikan
 
Minyak ikan memiliki efek antiinflamasi (antiradang) yang memulihkan tubuh lebih cepat setelah berolah raga keras. Minyak ikan juga membantu mempercepat metabolisme tubuh. Tidak hanya dimanfaatkan untuk membangun otot, minyak ikan juga dapat membantu mengurangi kelebihan lemak.
 
6. Salmon
 
Salmon menjadi sumber protein poten yang juga mengandung asam omega-3 yang baik. Kedua bahan ini akan membantu membentuk otot, dan studi menunjukkan, hal ini akan membantu mendongkrak metabolisme untuk hasil yang lebih cepat.
 
 
7. Susu cokelat
 
Susu cokelat, yang umumnya digemari anak-anak, rupanya dapat membantu pembentukan otot lebih banyak. Studi yang dipublikasikan dalam International Journal of Sports Nutrition and Exercise Metabolisme menunjukkan bahwa Susu cokelat same efektifnya dalam mendongkrak manfaat positif olah raga dan juga memperlambat rasa haus.
 
8. Keju
 
Menurut Mayo Clinic, keju dapat mensubsitusi daging sebagai sumber protein. Sekitar 30 gram keju rendah lemak menyumbang 7 gram protein pembentuk otot, demikian pula keju cottage. Satu cangkir keju cottage mengandung 28 gram protein yang dapat membantu pembentukan lemak. Tak hanya itu saja, kudapan yang terbuat dari keju cottage tergolong dari protein yang lambat dicerna, sehingga dapat menahan rasa lapar lebih lama.
 
 
9. Almon
 
Almon adalah salah satu sumber protein den lemak yang baik. Almon juga mengandung vitamin E yang paling penting bagi otot. Antioksidan kuat dalam almon juga membantu melawan radikal bebas den membantu pemulihan lebih cepat setelah berolah raga.
 
 
10. Nanas
 
Merupakan sumber yang kaya akan enzim pencerna protein yang disebut bromelein. Buah tropic ini tambahan yang baik pasta olah raga.
 
 
11. Ubi
 
Karbohidrat menjadi nutrisi penting bagi tubuh dan juga membantu membentuk otot. Ubi menjadi salah satu pilihan nikmat untuk mengganti cadangan energi dan menjadi bahan bakar dalam proses pembentukan otot. Selain itu, ubi juga dipadati dengan vitamin dan mineral guna membantu mempertahankan kadar gula darah normal dan menjaga perut tetap kenyang lebih lama.
 
 
12. Quinoa
 
Bila ingin sumber karbohidrat yang membantu membentuk otot, cobalah kinoa. Sebanyak 100 gram kinoa mengandung 14 gram protein bersama dengan asam amino esensial yang membuatnya menjadi tambahan yang baik bagi makanan pembentuk otot.
 
 
13. Bayam
 
Penelitian di Rutgers University menunjukkan bahwa konsumsi bayam dapat meningkatkan perkembangan otot hingga 20 persen. Hanya saja, asupan bayam ini mesti banyak. Setidaknya Anda perlu menyantap 1 kg bayam per hari untuk mendapat manfaat yang sama.
 
 
14. Alpukat
 
Buah alpukat juga memiliki kandungan nutrisi yang sangat tinggi. Alpukat setidaknya mengandung 11 vitamin dan 14 mineral. Alpukat juga kaya akan protein, riboflavin (vitamin B2), niasin (vitamin B3), potasium (kalium), dan vitamin C yang diperlukan tubuh untuk proses pemulihan.
 
15. Nasi Merah
 
Nasi merah kaya akan serat yang dapat membantu mengatasi gangguan pencernaan dan cocok dikonsumsi setelah latihan sebagai sumber energi. Nasi merah tidak menyebabkan meningkatnya kadar gula darah, sehingga dapat mengurangi risiko diabetes.